HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG PERUBAHAN FISIK REMAJA PUTERI PADA MASA PUBERTAS DENGAN BODY IMAGE DI SMP 6 SAMARINDA
Abstract
Abstract
The physical changes of puberty begin around the age of 10 or 11 years in young women, approximately 2 years before puberty changes in boys. Sexual maturity and the occurrence of body shape changes are very influential in the life of adolescent psychiatric, while the teenagers are very big attention to the appearance of himself so they often worry about his body shape is less proportional. When they are prepared and informed about the changes they will not experience anxiety and other negative reactions, but if they lack information, they will experience a negative experience (Soetjiningsih, 2004).
This research was analytic with cross sectional design, the population in this study were 172 students of class VII, the sample technique used simple random sampling, ie every member or unit of the population had the same chance to be selected as 120 students. Data collected through questionnaires that have been filled by respondents. Then the data is processed by univariate analysis and bivariate analysis using chi square test (X ¬ 2) with 95% confidence level through computerized data processing system. The result of statistic test is P value = 0.000, while α 0,05 and X2 value = 24,28 with X2table = 3,84, makadapatdilihatbahPP Value <α (0,000 <0,05) and X2count> X2table (24,28> 3,84 ) So it can be concluded that there is a meaningful relationship between knowledge about physical changes adolescent daughter at puberty with body image. From the results of this study found that 60.8% of adolescents with knowledge about the physical changes of adolescent girls at puberty are lacking, experiencing a low body image or not confident. Therefore, it is advisable to parents to provide education about the physical changes that occur during puberty so that teenage daughters have a good body image or confidence in the changes that occur in him.
Keywords: Knowledge, puberty, body image
Abstrak
Perubahan fisik pubertas dimulai sekitar usia 10 atau 11 tahun pada remaja putri, kira-kira 2 tahun sebelum perubahan pubertas pada remaja laki-laki. Kematangan seksual dan terjadinya perubahan bentuk tubuh sangat berpengaruh pada kehidupan kejiwaan remaja, sementara itu perhatian remaja sangat besar terhadap penampilan dirinya sehingga mereka sering merisaukan bentuk tubuhnya yang kurang proporsional tersebut. Apabila mereka sudah dipersiapkan dan mendapatkan informasi tentang perubahan tersebut maka mereka tidak akan mengalami kecemasan dan reaksi negatif lainnya, tetapi bila mereka kurang memperoleh informasi, maka akan merasakan pengalaman yang negatif (Soetjiningsih, 2004).
Penelitian ini bersifat analitik dengan rancangan cross sectional, jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 172 siswi kelas VII, teknik sampel yang digunakan simple random sampling,yaitu setiap anggota atau unit dari populasi mempunyai kesempatan yang sama untuk diseleksi sebagai sampel sebanyak 120 siswi. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang telah diisi oleh responden. Kemudian data diolah dengan analisa univariat dan analisa bivariat menggunakan uji chi square (X2) dengan tingkat kepercayaan 95% melalui system pengolahan data komputerisasi. Hasil uji statistic didapatkan nilai P Value = 0,000, sedangkan nilai α 0,05dan X2hitung = 24,28dengan X2tabel = 3,84, makadapatdilihatbahwaP Value < α (0,000< 0,05) dan X2hitung> X2tabel (24,28 > 3,84) sehingga bisa disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan tentang perubahan fisik remaja puteri pada masa pubertas dengan body image. Dari hasil penelitian ini didapatkan bahwa 60,8% remaja dengan pengetahuan tentang perubahan fisik remaja puteri pada masa pubertas yang kurang ,mengalami body image yang rendah atau tidak percaya diri. Oleh karena itu, disarankan kepada orang tua untuk memberikan pendidikan tentang perubahan fisik yang terjadi pada masa pubertas sehingga remaja puteri memiliki body image yang baik atau rasa percaya diri terhadap perubahan yang terjadi pada dirinya.
Kata kunci :Pengetahuan , masa pubertas, body image