TEKANAN DARAH DAN MEAN ARTERIAL PRESSURE (MAP) SERTA INDEKS MASSA TUBUH (IMT) DENGAN KEJADIAN PRE EKLAMPSIA PADA IBU HAMIL

  • Lidia Lushinta Poltekkes Kemenkes Kaltim
  • Joko Sapto Pramono Poltekkes Kemenkes Kaltim
  • Ulfah Wahyuni Poltekkes Kemenkes Kaltim

Abstract

Abstract

One of the causes of death of pregnant women and maternity is pre-eclampsia. The purpose of this study was to find out the relationship of blood pressure values and mean arterial pressure (MAP) and body mass index (BMI) with the incidence of pre-eclampsia in pregnant women in kutai kartanegara district. The research method is observational, with a case-control study design and data collection using retrospectives. The population in the study was pregnant and maternity mothers at AM Hospital. Parikesit in 2020.  50 medical record samples are consisting of 25 medical records samples of pregnant women who experience pre-eclampsia and 25 medical record samples that do not have pre-eclampsia. There is a relationship of blood pressure values with the incidence of pre-eclampsia in pregnant women with a result of p = 0.0001, mean arterial pressure (MAP) with the incidence of pre-eclampsia in pregnant women p = 0.0001, body mass index (BMI) with the incidence of pre-eclampsia in pregnant women in Kutai Kartanegara Regency p = 0.03. There is a relationship between blood pressure values and mean arterial pressure (MAP) and body mass index (BMI) with the incidence of pre-eclampsia in pregnant women in Kutai Kartanegara Regency.

 

Keywords  : Pre-eclampsia, mean arterial pressure (MAP), massa body index(BMI)

 

Abstrak

 

Salah satu penyebab kematian ibu hamil dan bersalin adalah pre eklampsia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan nilai tekanan darah dan mean arterial pressure (MAP) serta indeks massa tubuh (IMT) dengan kejadian pre eklampsia pada ibu hamil di kabupaten kutai kartanegara. Metode penelitian adalah observasional, dengan desain Case Control Study dan pengumpulan data menggunakan retrospektif. Populasi dalam penelitian adalah ibu hamil dan bersalin di RSUD AM. Parikesit pada tahun 2020. Terdapat 50 sampel rekam medik terdiri dari 25 sampel rekam medik ibu hamil yang mengalami pre eklampsia dan 25 sampel rekam medik yang tidak mengalami pre eklampsia. Teknik pengambilan sampel dengan metode purposive sampling. Terdapat hubungan nilai tekanan darah dengan kejadian pre eklampsia pada ibu hamil dengan hasil p = 0,0001, terdapat hubungan mean arterial pressure (MAP)  dengan kejadian pre eklampsia pada ibu hamil p = 0,0001, terdapat hubungan indeks massa tubuh (IMT) dengan kejadian pre eklampsia pada ibu hamil p = 0,03.  Sehingga, nilai tekanan darah dan mean arterial pressure (MAP) serta indeks massa tubuh (IMT) memiliki hubungan signifikan dengan kejadian pre eklampsia pada ibu hamil di Kabupaten Kutai Kartanegara.

 

Kata kunci : Pre-eklampsia, mean arterial pressure (MAP), indeks massa tubuh (IMT)

Published
2021-11-30